DINAS Perhubungan (Dishub) Sumatera Utara kembali membuka tender moda transportasi menuju Bandara Internasional Kualanamu. Adapun 4 koridor tersebut, yaitu Kabanjahe, Siantar, Cemara, dan Ringroad.

Ketua Panitia Tender Moda Transportasi Kualanamu dari Dishub, Iswar menyatakan pelaksanaan lelang akan berlangsung selama 5 hari yang dimulai dari Senin (7/10) hingga Jumat (11/10) mendatang. “Tender kita lakukan untuk mendapatkan perusahaan yang benar-benar akan memberikan pelayanan transportasi kepada masyarakat,” ujarnya.

Dijelaskannya, banyak peserta yang berminat untuk mengikuti tender atau lelang, tetapi karena syarat yang diajukan oleh Dishub termasuk banyak, sehingga peserta tender sulit untuk memenuhinya. “Kalau dilihat dari tender koridor pertama, banyak perusahaan yang berminat, tapi syarat ini kan tidak bisa kita kurangi,” jelasnya.

Sebelum membuka tender 4 koridor, sebelumnya Dishub sudah melakukan survei untuk mengetahui prospek ke depannya. Survei sudah dilakukan pada akhir tahun 2012 kemarin bersamaan dengan survei koridor yang lain. “Surveinya kita lakukan bersamaan, danya saja tender dilakukan terpisah, karena kemarin kita kan mengejar target soft operation Kualanamu,” lanjutnya.

Survei ini dilakukan untuk mengetahui apakah ke depannya banyak pengguna angkutan umum di koridor ini. Karena, tujuan dari pelaksanaan tender moda transportasi ini adalah memasyarakatkan angkutan umum untuk ke Kualanamu.

Iswar menambahkan, setelah pembukaan pengumuman pendaftaran, para peserta dipersilahkan untuk memasukkan dokumen, kemudian mengajukan penawaran, hingga akhirnya ditemukan pemenang tender. “Untuk syarat yang harus dipenuhi silahkan ke Dishub Provinsi Sumut, di sana sudah kita beritahukan apa-apa saja yang harus dilengkapi,” tutupnya. (ram)
 
Top